Subuh bersama mertua

Si bujang baru saja menikah dengan gadis anak pak Haji kampung sebelah. Setelah melewati malam pertamanya yang begitu berkesan, sang istri membangunkan Bujang untuk shalat berjamaah dengan kedua mertuanya dan istrinya sendiri. Setelah selesai berwudhu, bujang mendatangi mushala kecil di rumah pak Haji dimana mertuanya menunggu.

"Bujang, karena kamu telah menjadi kepala dari keluarga barumu, kamu harus belajar menjadi imam yang baik, jadi sekarang kamu jadi imam shalat subuh kita!", Pak Haji meminta menantu barunya tersebut untuk menjadi imam shalat mereka.

"Baik ayah!", jawab bujang kepada mertua yang sangat dihormatinya itu.

Mereka kemudian shalat bersama, dari Takbiratul ihram hingga salam. Setelah shalat selesai, wajah pak Haji terlihat agak bingung.

"Bujang, ayah yang salah atau kamu yang lupa ya, kok shalat subuhnya jadi tiga raka'at?" rupanya masalah raka'at membuat pak Haji bingung.

"Oh, tiga raka'at ya Yah, rasanya sudah cukup empat raka'at tadi", jawab bujang dengan malu-malu.

:P




0 comments:

Post a Comment

Subuh bersama mertua